HUT RI 79 Banser Jogoroto, Juara 1 Gerak Jalan Kecamatan

Ringincontong.com – Dalam rangka turut serta meriahkan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-79, Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jogoroto ikuti gerak jalan pada hari Selasa (13/8/2024).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Kecamatan Jogoroto ini diikuti oleh berbagai kalangan salah satunya dari pemuda Nahdlatul Ulama yakni, GP Ansor.

Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Ketua PAC GP Ansor Jogoroto, Sahabat Syamsul. Pihaknya menyampaikan bahwa, keterlibatan Ansor Jogoroto dalam kegiatan ini adalah  untuk syi’ar organisasi.

Keterlibatan Ansor dalam semarak HUT RI ke-79 ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak, salah satunya datang dari Penasehat PAC GP Ansor Jogoroto, KH. M. Ali Imron, M.Pd.I, beliau berharap kiprah Ansor Jogoroto bisa dipertahankan dan ditingkatkan lagi.

“Saya sangat mengapresiasi langkah syi’ar yang dilakukan Ansor Jogoroto. Saya berharap, kegiatan serupa terus ditingkatkan”

Lomba gerak jalan umum yang diadakan oleh Pemerintah Kecamatan Jogoroto untuk memperingati HUT RI ke-79, diikuti 92 peserta dari  kelompok organisasi, sanggar senam, karang taruna, organisasi profesi, dan siswa-siswi jenjang SMA/SMK/MA Se Kecamatan Jogoroto.

Satkoryon Banser Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Jogoroto Sahabat Khoirul Anam menyatakan, tujuan utama ke ikut sertaan sahabat sahabat Ansor Jogoroto dalam lomba gerak jalan ini bukan untuk menang melainkan untuk berpartisipasi dalam rangka peringatan HUT RI Ke 79 sekaligus untuk syiar organisasi Pemuda Ansor di wilayah Kecamatan Jogoroto.

Persiapan lomba gerak jalan hanya seminggu. Sebagaimana di sampaikan Sahabat Khoirul Anam, karena kesibukan sahabat – sahabat di tempat kerja masing-masing, untuk latihan pun hanya pada malam hari. memanfaatkan waktu malam yang longgar, setelah latihan biasanya dilanjut dengan ngopi santai bersama sahabat-sahabat.

Alhamdulillah, ikhtiar bersama kami membuahkan hasil maksimal sebagai juara 1 gerak jalan umum regu putra Kecamatan Jogoroto. (Mif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *