Berita  

Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) Di MIS Midanutta’lim 1 Mayangan

Imunisasi
Imunisasi

Imunisasi merupakan proses untuk membuat seseorang menjadi imun atau kebal terhadap suatu penyakit. Proses ini dilakukan dengan pemberian vaksin yang merangsang sistem kekebalan tubuh agar kebal terhadap penyakit. Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) dilaksanakan 2 (dua) kali dalam setahun secara serentak di beberapa sekolah/madrasah oleh UPT Puskesmas di wilayah Kabupaten Jombang. BIAS biasanya dilaksankan pada bulan September dan Oktober.


UPT Puskesmas Mayangan selaku pihak yang melaksankan program BIAS diwilayah kecamatan Jogoroto, pada hari selasa (27/9/2022) telah melaksanakan program BIAS di MIS Midanutta’lim 1 Mayangan. Sasaran untuk pemberian imunisasi adalah kelas 1, dan 5. Khusus kelas 1 dibeikan imunisasi MR ( measles dan rubella), sedangkan kelas 5 putri diberikan vaksin HPV (Human Papiloma Virus). Imunisasi MR berguna untuk mencegah terjadinya penyakit rubella, sedangkang vaksin HPV diberikan untuk anak perempuan yang mulai memasuki masa remaja, gunanya adalah pencegahan terhadap berbagai macam penyakit infeksi kulit, dan beberapa jenis kanker seperti kanker serviks.


Petugas imunisasi dari BULD Mayangan Bapak Ponco mengatakan bahwa program ini wajib dilaksanakan terutama HPV. “Pelaksanaan Imunisasi MR dan HPV bagi anak-anak perempuan yang sudah mulai memasuki masa remaja, kalaupun ada yang tidak melaksankan waktu di sekolah maka diberikan sampai batasan usia 26 tahun”.


Kepala MI Midanutta’lim 1 Mayangan M. Miftahus Saidin mengucapakan terima kasih kepada UPT Puskesmas Mayangan, karena telah memberikan Imunisasi pada peserta didiknya, Imunisasi adalah bagian dari ikhtiar mencegah terjangkitnya penyakit. kami berharap semoga anak anak setelah mengikuti kegiatan imunisasi dan vaksin anak anak tetap dalam keadaan sehat dan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *